Jalur Masuk PTN 2023

SUOSIS.SMAN7LSM, Jalur masuk Perguruan Tinggi Negeri tahun 2023 masih tetap tiga jalur. Nana saja yang berubah jalur pertama Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP) yang sebelumnya Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN), jalur kedua Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT), yang sebelumnya Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dan ketiga jalur Seleksi Mandiri PTN ini masih tetap. 

SNBP bahan seleksi berupa nilai akademik rapor semester 1 sampai dengan semester 5 ditambah dengan prestasi non akademik yang dibuktikan dengan sertifikat paling kurang juara Kabupaten Kota. 

SNBT bahan yang di tes adalah Literasi Bahasa Indonesia, Literasi Bahasa Inggeris, Penalaran Matematika dan Bidang pengetahuan. 

Sedangkan jalur mandiri PTN masih sama seperti tahun sebelumnya. 

Masuk Perguruan Tinggi tahun 2023, siswa bebas memilih prodi apa saja tidak terikat dengan Jurusan IPA, IPS dan Bahasa yang diminati pada SMA. 

Bagi siswa yang belum ada rezeki pada jalur Undangan masih berpeluang besar untuk meraih sukses kuliah PTN melalui jalur Tes. Untuk itu persiapkan diri dari sekarang. Masih ada kesempatan untuk menggaoau cita-citamu. 

Segera Usahakan, ikhtiar, berdoa dan tawakkal Insya Allah mudah. Bermimpilah untuk menjadi orang sukses, jadilah orang yang diharapkan. Harapan orang tua, harapan keluarga, harapan Orang-orang yang dicintai. 

Demikian pencerahan kali ini, semoga bermanfaat

by:mukhtarilyas


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama